Gelar Kemah Blok, SMP Negeri 3 Pangale Gandeng Empat Sekolah

    Gelar Kemah Blok, SMP Negeri 3 Pangale Gandeng  Empat Sekolah

    Mamuju Tengah - Salah satu kegiatan yang laksanakan oleh UPTD SMP Negeri 3 Pangale tahun ini adalah Kemah Blok dan Latihan Gabungan yang dilaksanakan mulai tanggal 19-21 Agustus 2022 lalu.

    Dengan menggandeng Empat Sekolah Dasar diantaranya UPTD SD Inpres Polo Camba menghadirkan 14 siswa, UPTD SD Negeri Polo menghadirkan 10 siswa, UPTD SD Inpres Lamba-Lamba menghadirkan 4 siswa dan UPTD SD Negeri Kecil Palapi menghadirkan 5 siswa total peserta yang hadir dari Sekolah Dasar adalah 33 peserta.

    Misbayanti selaku pembina pramuka putri menyampaikan bahwa minat serta antusias sekolah-sekolah dasar sangat tinggi karena beberapa sekolah meminta agar peserta yang diutus bisa ditambah dari jumlah yang telah ditentukan oleh penyelenggara bahkan dari pendamping SD meminta agar kelas 1, 2 dan 3 juga diikutkan dalam latihan gabungan ini.

    Hal senada juga disampaikan oleh Pembina Pramuka Putra Bapak Ahmad Fadhil, S. Pd. “Alhamdulillah anak-anak dari sekolah dasar mengikuti kegiatan dengan penuh semangat, antusias, dan gembira.

    Lanjut ia mengatakan, mereka bahkan sempat meminta agar kegiatannya bisa ditambah hari pelaksanaannya” terang beliau kepada kami.

    Perlu diketahui, Kemah blok dan latihan gabungan ini dibuka oleh Ketua Kwartir Ranting Kec. Pangale, Bapak Sudirman U, S. Pd., M. Pd. dalam amanatnya beliau menyampaikan kepada peserta bahwa Pramuka adalah kegiatan yang wajib bagi seluruh peserta didik dalam kurikulum pendidikan 2013.

    “Dipramuka keterampilan kalian akan dilatih, diasah karena masa dan zaman saat ini dimana ilmu pengetahuan dan teknologi semakin maju, banyak pekerjaan-pekerjaan yang dilakukan manusia akan tergantikan oleh mesin. Oleh karena itu untuk menghadapi hal tersebut kalian harus belajar dan bersekolah dengan sungguh-sungguh dan terus mengasah keterampilan kalian, “ucapnya.

    Sementara Plt Kepala UPTD SMP Negeri 3 Pangale Bapak Wardiyanto Simbala, S. Pd., Gr. menambahkan, terkait tujuan dari dilaksanakannya kemah blok dan latihan gabungan yang menggandeng Sekolah-sekolah dasar.

    “Tujuan kami mengundang dan menggandeng sekolah dasar dalam kegiatan ini adalah untuk membangun dan menguatkan tali silaturrahim antar Sekolah-Sekolah Dasar, agar orang tua dan anak-anak sekolah dasar lebih mengenal UPTD SMP Negeri 3 Pangale dengan kegiatan-kegiatan ekstra kurikuler yang dijalankan beserta prestasi murid dan guru yang telah diraih, “terangnya.

    Harapan kami dengan itu semua para orang tua dan anak-anak semakian tertarik dan yakin untuk melanjutkan pendidikannya di UPTD SMP Negeri 3 Pangale.

    Rosmini

    Rosmini

    Artikel Sebelumnya

    SD Inpres Mora Sabet Dua Juara Dalam Kompetisi...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Mamuju Tengah Berhasil Ungkap Sejumlah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari

    Ikuti Kami